elitnesia.com l Bireuen - Komandan Kodim 0111/Bireuen Letkol Inf Zainal Abidin Rambe,S.Sos. yang Di wakili Danramil 01/Bireuen Kapten Inf Adi menyerahkan hasil pembangunan Rumah layak Huni (RLH) kepada Bu Eni(60) di Desa Meunasah Digadong Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen, Senin (01/03/21).
Pada penyerahan rumah tersebut
Danramil 01/Bireuen Kapten Inf Adi mengatakan, kegiatan ini merupakan kerjasama seluruh personil Kodim 0111/Bireuen yang menyisakan uang Gaji untuk berinfak untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.
"Ini salah satu bentuk kepedulian kita bersama yang kita padukan dengan kegiatan Rumah Tidak Layak huni (RTLH) untuk membantu masyarakat kurang mampu," ujarnya.
Sampai Saat ini Kodim 0111/Bireuen sudah Menyerah kan sebanyak 8 unit Rumah Layak Huni (RLH).
"Total ada 12 rumah dalam satu tahun rumah yang akan kita kerjakan, yang sudah selesai ada 8 unit rumah, sementara 3 lainnya masih dalam progres pembangunan. tuturnya.
Dirinya berharap dengan adanya bantuan ini dapat memberikan manfaat supaya mereka bisa hidup dan tinggal di rumah yang layak untuk dihuni.
Danramil 01 Bireuen menambahkan Semoga kegiatan ini terus dapat kita lakukan dalam rangka menunjang kesejahteraan masyarakat di wilayah Kecamatan Kota Juang serta mempererat keberadaan TNI di hati masyarakat, TNI kuat bersama rakyat,”(Rel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar