Elitnesia.id|Bireuen - Kepolisian Resor Bireuen kembali menggelar kegiatan Safari Subuh Keliling dan Jum'at Curhat dengan Masyarakat
Kegiatan tersebut kali ini digelar di Mesjid Sunnah At - Taqwa Desa Pante Gajah Kecamatan Peusangan, Jum'at 9 Februari 2024
Safari Subuh Keliling dan Jum'at Curhat merupakan Program yang akan terus dilaksanakan oleh Polres Bireuen dan Jajaran
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Unsur Forkopimda dan Muspika Kecamatan Peusangan dan Masyarakat Desa Pante Gajah
Selain bentuk kehadiran Polri ditengah - tengah Masyarakat, Kegiatan tersebut juga Upaya Polres Bireuen dalam menjaga Situasi Keamanan dan Ketertiban Khususnya menjelang Pemilu 2024
Kapolres Bireuen AKBP Jatmiko, S.H., M.H., mengatakan, kegiatan Safari Subuh Keliling dan Jum'at Curhat merupakan upaya dalam menciptakan Sistem Pendingin (Cooling System) ditengah - tengah Masyarakat, guna terjaganya situasi keamanan dan ketertiban yang tujuannya adalah terciptanya kerukunan dan persatuan Masyarakat, terlebih dalam menyambut Pesta Demokrasi Pemilu Serentak 2024
Dalam kegiatan Safari Subuh Keliling tersebut, Kapolres Bireuen bersama Pj Bupati Bireuen didampingi para Muspika turut mewaqafkan Al Qur'an untuk Mesjid, serta memberikan bantuan Sembako kepada Anak Yatim dan Warga Kurang Mampu
Dan dilanjutkan dengan kegiatan Jumat Curhat di Warung Kopi yang berada dekat dengan Mesjid Sunnah At - Taqwa Desa Pante Gajah.(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar