• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (550) Hukum (78) Internasional (186) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (271) Politik (61)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Jumat Bersih, Babinsa Koramil 02/Samalanga Bersama Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Menasah Gampong

    Jumat, 09 Agustus 2024, Agustus 09, 2024 WIB Last Updated 2024-08-10T05:48:01Z


    Elitnesia.id|Bireuen,- Kodim 0111/Bireuen - Babinsa Koramil 02/Samalanga Kodim 0111/Bireuen Koptu Junaidi syahputra melaksanakan gotong royong bersama Masyarakat/Warga binaan membersihkan menasah gampong bertempat di Desa Cot Mane Kecamatan Samalanga Kabupaten Bireuen. Sabtu (10/08/2024).


    Kegiatan ini dilakukan dengan penuh semangat dan rasa kekeluargaan bergotong royong membersihkan halaman Meunasah, mengumpulkan sampah di sekitar menasah, serta mencabut rumput yang tumbuh liar di seputaran halaman menasah.


    Koptu Junaidi syahputra menjelaskan, “Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas dan peran Babinsa dalam mendekati masyarakat secara persuasif dan humanis. Kami ingin menunjukkan upaya nyata dengan membaur dan bekerja bersama masyarakat di wilayah binaan.”


    Koptu Junaidi syahputra  juga menambahkan, Kegiatan gotong royong yang dilakukan tersebut selain untuk menumbuhkan kerja sama serta kesadaran warga masyarakat terhadap kebersihan lingkungan juga untuk meningkatkan jalinan silaturahmi dan kebersamaan di lingkungan masyarakat. “Harapannya dengan adanya kegiatan gotong-royong ini semoga dapat meningkatkan semangat dan kesadaran masyarakat akan kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya.” Tutup Koptu Junaidi.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini