• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (550) Hukum (78) Internasional (186) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (271) Politik (60)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Warga Gampong Bireuen Meunasah Blang Meriahkan Peringatan HUT RI Gelar Aneka Lomba

    Sabtu, 24 Agustus 2024, Agustus 24, 2024 WIB Last Updated 2024-08-25T04:53:11Z
    Lomba lari balon kening, yang di ikuti oleh Anak- Anak, Minggu,(25/08).


    Elitnesia.id|Bireuen,- Seratusan lebih warga Gampong Bireuen Meunasah Blang, Kota Juang, Bireuen, Minggu (25/8/2024) meriahkan peringatan HUT RI ke 79 dengan berbagai perlombaan.


    Berbagai perlombaan yang diikuti mulai dari anak-anak, remaja maupun kaum bapak dan ibu dilaksanakan Pemerintah Gampong Bireuen Meunasah Blang Kota Juang,  Bireuen di lapangan gampong setempat. 


    Perlombaan yang diikuti mulai dari anak anak hingga orang dewasa antara lain seperti lomba makan kerupuk, bawa kelereng di sendok, Tarik tambang, makan roti, lompat karung, pancing botol, kukur kelapa, lari balon kening, makan pisang, bola sarung dan aneka lomba meriah lainnya.


    Berbagai lomba berlangsung dari pagi hingga sore hari mendapat sambutan meriah dari warga

    Keuchik Baihakki didampingi ketua pemuda Rinaldi, dan sekdes M. Yani dalam acara lomba angkat tepung, Minggu (25/08).


    Keuchik Bireuen Meunasah Blang Baihakki, mengatakan, terselenggaranya kegiatan dimaksud berkat kerjasama panitia yang dikoordinasi oleh ketua pemuda gampong, Rinaldi, serta kepedulian dari seluruh warga.



    "Alhamdulillah kegiatan berjalan sukses berkat kepanitiaan yang solid yang dibentuk beberapa waktu lalu, " ungkap Baihakki 


    Terlaksananya  lomba serta  kemeriahan kegiatan juga didukung oleh masyarakat yang sejak jauh-jauh hari sudah mempersiapkan diri.


    Para juara lomba mendapatkan hadiah menarik yang disediakan panitia pelaksana. 


    Sumber/Editor : Ipul pedank laut 

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini