• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (550) Hukum (79) Internasional (186) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (275) Politik (65)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Gampong Blang Tingkeum Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

    28 September 2024, 18:17 WIB Last Updated 2024-09-28T13:32:05Z

     

    Geuchik Suwardi bersama perangkat Gampong Blang Tingkeum. Sabtu, (29/09).

    Elitnesia.id|Bireuen,- Maulid Nabi Muhammad SAW menjadi hal yang sangat sakral bagi masyarakat Aceh pada umumnya. Bahkan Maulid Rasul di Aceh berbeda dengan daerah- daerah lainnya. Dimana di Aceh, masyarakat memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW hingga 4 bulan, mulai dari rabi'ul awal sampai Jumadil Akhir.

    Masyarakat Aceh menyambut dengan suka cita maulidul Rasul, ini adalah bentuk kecintaan masyarakat Aceh kepada Rasulullah SAW.


    Hari ini, masyarakat Gampong Blang Tingkeum mengadakan maulidur rasul di meunasah desa setempat. Seperti kebiasaan Maulid Aceh, acara di isi dengan zikir, shalawat dan do'a, juga di sediakan makanan dan minuman untuk masyarakat dan para tamu undangan. 


    Geuchik Suwardi saat sedang menjamu para tamu mengatakan, pada malam sebelumnya, setelah gladi bersih dan persiapan untuk acara maulid, masyarakat memainkan Rapa'i dan mendendangkan qasidah juga shalawat sebagai bentuk syukur atas Lahirnya Baginda Nabi Muhammad SAW dan di lanjutkan dengan makan bersama. Pada malam tersebut kami menghidangkan 1 kambing untuk masyarakat dan para tamu yang hadir, tambah geuchik Suwardi.



    Geuchik Suwardi menambahkan, bahwa masyarakat Gampong Blang Tingkeum sangat antusias terhadap peringatan Maulid Nabi, dimana masyarakat kami sudah mempersiapkan  segala sesuatunya jauh hari  sebelum hari Maulid tiba.


    Geuchik Suwardi yang di dampingi Tgk Ilyas selaku imum chik Gampong Blang Tingkeum menyampaikan bahwa malam initanggal 28 September 2024 akan di adakan dakwah islamiyah, Geuchik Suwardi dan Tgk Ilyas berharap agar masyarakat Blang Tingkeum dan sekitarnya untuk dapat hadir ke menasah desa Blang Tingkeum, acara dakwah ini terbuka untuk umum. penceramah adalah Tgk Junaidi yang berasal dari Lhoksukon, Aceh Utara. Demikian tutup Geuchik Sunardi.


    Sumber/Wartawan :Teuku Fajar Al-Farisyi

    Redaksi : Ipul pedank laut

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini