• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (550) Hukum (83) Internasional (187) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (275) Politik (72)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    TP PKK Kabupaten Bireuen Tinjau Administrasi dan Pembinaan di Kecamatan Juli

    25 Oktober 2024, 16:09 WIB Last Updated 2024-10-25T09:09:49Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen,— Pj. TP PKK Kabupaten Bireuen, Vilzati Jalaluddin, SE, MM, beserta jajaran TP PKK Kabupaten, melakukan peninjauan langsung ke Kecamatan Juli. Kunjungan ini bertujuan untuk menilai dan meningkatkan administrasi serta pembinaan pelayanan PKK di tingkat kecamatan dan gampong binaan, guna memperkuat pelaksanaan 10 program pokok PKK.


    Ketua TP PKK Kecamatan Juli, Siti Junaida, A.Md., menyampaikan bahwa kegiatan rutin ini diharapkan mampu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mendukung berbagai program PKK. "Kami ingin agar setiap gampong binaan di Kecamatan Juli dapat menjadi teladan dan contoh yang baik," ujarnya.


    Kunjungan TP PKK Kabupaten ini turut mengarah pada persiapan Gampong Juli Tambo Tanjong sebagai kandidat Gampong Percontohan tahun 2025. Pada kesempatan tersebut, Vilzati menekankan pentingnya peran keluarga dalam mencapai kesejahteraan. “Program PKK bukan hanya tugas kaum perempuan, tapi juga perlu keterlibatan laki-laki untuk membentuk keluarga yang sejahtera,” jelas Vilzati.


    Penilaian dilakukan dengan melihat langsung kondisi administrasi dan pelayanan PKK di kantor keuchik Gampong Juli Tambo Tanjong. Ketua TP PKK Gampong Juli Tambo Tanjong, Yulpisastra, menyambut baik kehadiran rombongan TP PKK Kabupaten. “Kami berharap kunjungan ini memotivasi kami untuk lebih siap dalam mengikuti lomba tingkat kabupaten,” katanya.


    Keuchik Fadli turut memberikan sambutan positif terhadap kunjungan TP PKK Kabupaten ini. Ia menyampaikan harapannya agar bimbingan yang diberikan mampu mengembangkan PKK di Gampong Juli Tambo Tanjong, sehingga setiap anggaran yang dikucurkan dapat memberi manfaat nyata bagi masyarakat.


    Dengan peninjauan ini, TP PKK Kabupaten Bireuen berharap dapat memperkuat kontribusi PKK di tingkat desa, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta mempersiapkan Gampong Juli Tambo Tanjong sebagai percontohan bagi gampong-gampong lainnya di Kabupaten Bireuen.


    Sumber/editor : Ipul pedank laut

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini