Ketua PPK Kota Juang Rusdian. |
Elitnesia.id|Bireuen, - Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kecamatan Kota Juang resmi dilantik dan diambil sumpah oleh Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari masing-masing gampong. Acara ini disusul dengan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk meningkatkan pemahaman dan kesiapan sumber daya manusia menjelang Pilkada serentak 2024 yang meliputi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh, serta Bupati dan Wakil Bupati Bireuen. Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis, (07/11), dengan antusiasme tinggi dari seluruh peserta.
Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kota Juang, Rusdian, menyampaikan apresiasinya kepada para anggota KPPS yang telah resmi dilantik. "Selamat dan sukses kepada seluruh anggota KPPS Kecamatan Kota Juang yang telah dilantik dan diambil sumpahnya. Semoga amanah ini dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme demi kesuksesan Pilkada 2024. Keberhasilan kita dalam menjaga pemilu yang jujur dan adil adalah harapan kita semua demi masa depan Aceh yang lebih baik," ujarnya.
Rusdian menekankan pentingnya peran KPPS dalam menyukseskan Pilkada, serta menjelaskan bahwa Bimtek ini bertujuan untuk menyamakan pemahaman serta meningkatkan kompetensi dan profesionalisme anggota KPPS. “Keberhasilan Pilkada 2024 sangat bergantung pada kinerja KPPS. Untuk itu, Bimtek ini diperlukan guna menyatukan standar kerja sehingga KPPS mampu menjalankan tugasnya dengan optimal,” jelas Rusdian.
Bimtek yang digelar difokuskan pada pemahaman tugas dan tanggung jawab KPPS, tata cara pengisian formulir C Hasil dan C Hasil Salinan, serta penggunaan aplikasi Sirekap, sebuah aplikasi yang memudahkan proses rekapitulasi hasil suara secara digital. Rusdian juga menggarisbawahi bahwa PPK Kota Juang akan terus memantau hasil dari pelatihan ini dan bersedia memberikan pendampingan langsung di tingkat gampong jika diperlukan. "Kami ingin memastikan bahwa KPPS siap secara teknis maupun mental dalam menghadapi berbagai dinamika di lapangan saat pemungutan suara nanti," tambahnya.
Kecamatan Kota Juang sendiri memiliki total 34.088 pemilih, terdiri dari 16.421 pemilih laki-laki dan 17.667 pemilih perempuan yang tersebar di 67 Tempat Pemungutan Suara (TPS), termasuk satu TPS khusus di Lapas. Dalam sambutannya, Rusdian mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada yang akan digelar pada Rabu, 27 November 2024. “Masa depan Aceh ada di tangan kita. Pilkada ini adalah momentum kita untuk menciptakan perubahan positif dan mencapai cita-cita Aceh yang lebih baik. Mari kita jaga bersama proses ini dengan damai dan penuh kejujuran,” tutupnya.
Dengan semangat kebersamaan dan kesadaran yang tinggi, seluruh perangkat pemilu di Kecamatan Kota Juang berharap dapat mewujudkan Pilkada yang lancar, aman, dan sukses, sehingga membawa Aceh menuju masa depan yang lebih sejahtera.
Sumber/editor : Ipul pedank laut
Tidak ada komentar:
Posting Komentar