• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (550) Hukum (82) Internasional (187) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (275) Politik (69)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Takabeya Peduli Gelar Pengobatan Massal Gratis di Alun-alun Gandapura

    14 November 2024, 16:32 WIB Last Updated 2024-11-14T09:32:15Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen,-Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, PT Takabeya Perkasa Group Bireuen menggelar pengobatan massal gratis di Alun-alun Kedai Gandapura pada Kamis (14/11/2024). Kegiatan ini berhasil menarik ratusan warga yang antusias mengikuti pemeriksaan dan pengobatan yang dilaksanakan dari pagi hingga siang hari.


    Program "Takabeya Peduli" ini juga dihadiri oleh pasangan calon (Paslon) 03, H Mukhlis ST dan Ir H Razuardi MT, yang turut memberikan dukungan. Humas PT Takabeya, Rahmat T. Geurugok, menjelaskan bahwa warga yang hadir mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan konsultasi medis dari tim dokter Rumah Sakit Umum Telaga Bunda Bireuen. Selain itu, berbagai obat-obatan disediakan secara gratis untuk membantu menangani masalah kesehatan warga.


    Antusiasme warga terlihat jelas, dengan banyak yang mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian PT Takabeya dalam menyelenggarakan kegiatan ini. Sejumlah warga menyebut pengobatan massal ini sangat membantu mereka dalam mengatasi masalah kesehatan yang sudah lama diderita.


    "Saya menderita kolesterol dan asam urat, sehingga rutin check-up setiap tiga bulan. Pengobatan di sini sangat bermanfaat, dan saya dilayani dengan sangat baik, cepat, dan ramah," ungkap Abu Khadafi (58), warga Gampong Lapang Timu.


    Ketua pelaksana kegiatan, Hadayatus Siddiq, S.Pd., MM, yang juga merupakan anggota DPRK Bireuen, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian PT Takabeya terhadap masyarakat Bireuen, khususnya Gandapura.


    "Pengobatan massal ini akan terus berlanjut ke kecamatan lainnya yang belum mendapatkan kesempatan yang sama," ujar Dayat. "Kami akan terus menampung dan memperjuangkan aspirasi masyarakat," tambahnya.


    Redaksi/editor : Ipul pedank laut 

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini