• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (552) Hukum (85) Internasional (187) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (276) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Babinsa Koramil 02/Samalanga Cek Harga Ayam Potong di Bulan Ramadan

    19 Maret 2025, 15:36 WIB Last Updated 2025-03-19T08:36:10Z


    Elitnesia.id|Bireuen – Dalam rangka memastikan kestabilan harga bahan pangan selama bulan suci Ramadan, Kopka Romadon, Babinsa Koramil 02/Samalanga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pedagang ayam potong di Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Kabupaten Bireuen. Rabu (19/03/2025).


    Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mengecek langsung harga ayam potong yang menjadi salah satu kebutuhan pokok masyarakat, terutama saat bulan Ramadan yang biasanya mengalami peningkatan permintaan. Melalui komunikasi dengan para pedagang, ia menggali informasi mengenai pasokan, harga jual, serta kendala yang mungkin dihadapi oleh pedagang dan konsumen.


    "Kami ingin memastikan bahwa harga ayam potong tetap stabil dan tidak terjadi lonjakan yang dapat memberatkan masyarakat, terutama di bulan Ramadan ini. Selain itu, kami juga berupaya mendengarkan aspirasi para pedagang mengenai ketersediaan stok ayam di pasaran," ujar Kopka Romadon.


    Para pedagang menyampaikan bahwa hingga saat ini harga ayam potong masih dalam kondisi stabil, meskipun ada sedikit kenaikan akibat meningkatnya permintaan menjelang Hari Raya Idul Fitri. Mereka juga berharap distribusi pasokan tetap lancar agar tidak terjadi lonjakan harga yang signifikan.


    Dengan adanya monitoring ini, diharapkan harga kebutuhan pokok di pasar tetap terkendali, sehingga masyarakat dapat memenuhi kebutuhan mereka dengan harga yang wajar. Babinsa juga terus mengimbau pedagang dan masyarakat untuk tetap menjaga stabilitas ekonomi dan saling mendukung dalam menjaga kesejahteraan bersama.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini