Elitnesia.id|Bireuen – Anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 0111/Bireuen menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung kesejahteraan masyarakat dengan melaksanakan pemasangan mesin pompa air di Desa Cot Ketapang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya strategis untuk menyediakan akses air bersih yang lebih stabil dan optimal bagi warga desa. Selasa (18/03/2025).
Terlihat dalam kegiatan ini, anggota Satgas TMMD bekerja sama dengan masyarakat setempat untuk memasang mesin pompa air yang dirancang untuk mengoptimalkan penyaluran air bersih dari sumber yang telah ada. Proses pemasangan dilakukan dengan teliti dan terkoordinasi, sehingga diharapkan mesin pompa air ini dapat beroperasi secara efisien dan tahan lama serta juga dapat mendukung kebutuhan masyarakat sekitar.
“Saya dan rekan-rekan kami hadir untuk memastikan bahwa setiap fasilitas yang kami bangun memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat. Mesin pompa air ini akan sangat membantu mendistribusikan air bersih secara merata dan berkesinambungan di Desa Cot Ketapang,” ujar salah satu anggota Satgas TMMD.
Sementara itu, salah seorang warga mengungkapkan bahwa dirinya berharap dengan adanya fasilitas baru tersebut, kehidupan sehari-hari kami sebagai masyarakat akan menjadi lebih mudah serta juga dapat meningkatkan produktivitas pertanian.
Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini dapat menumbuhkan semangat gotong royong antara aparat dan masyarakat, sehingga setiap langkah pembangunan dapat memberikan dampak positif dalam jangka panjang khususnya bagi warga Desa Cot Ketapang Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen. Ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar