Elitnesia.id|Bireuen — Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kebersihan lingkungan, Sertu Yuli Kurdiawanto, Babinsa Koramil 01/Bireuen, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga di Desa Pulo Ara Geudong Teungoh, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen. Selasa (29/04/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Sertu Yuli menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya saluran air, guna menghindari berbagai masalah seperti banjir, bau tidak sedap, dan wabah penyakit.
"Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab kita bersama. Saluran air yang bersih akan mencegah terjadinya genangan dan menjaga kesehatan masyarakat," ujar Sertu Yuli kepada warga.
Warga menyambut baik imbauan yang disampaikan dan berkomitmen untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar mereka, terutama dalam menjaga saluran air tetap bebas dari sampah dan kotoran.
Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam rangka membina wilayah dan meningkatkan kepedulian sosial masyarakat terhadap lingkungan mereka sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar