Elitnesia.id|Bireuen – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta meningkatkan keamanan dan kenyamanan lingkungan, Sertu Yusup, Babinsa Koramil 06/Peusangan Kodim 0111/Bireuen, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Desa Blang Panjo, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, Jumat (25/04/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok seorang Babinsa, yang tidak hanya sebagai aparat kewilayahan, tetapi juga sebagai penghubung yang aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan desa binaannya.
Dalam pertemuan tersebut, Sertu Yusup mengajak warga untuk terus menjaga solidaritas antar sesama dan turut serta berperan dalam menjaga keamanan lingkungan. Ia juga menekankan pentingnya saling koordinasi apabila terjadi hal-hal yang mencurigakan atau mengganggu ketentraman masyarakat.
“Kehadiran TNI di tengah masyarakat bukan hanya untuk menjaga wilayah, tapi juga sebagai mitra masyarakat dalam menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif,” ujar Sertu Yusup.
Masyarakat Desa Blang Panjo menyambut baik dan mengapresiasi pendekatan humanis yang dilakukan Babinsa. Dengan terjalinnya komunikasi yang baik, diharapkan segala bentuk permasalahan yang timbul di lingkungan dapat diatasi dengan cepat dan tepat.
Kegiatan komsos ini menjadi salah satu upaya Kodim 0111/Bireuen melalui Koramil jajaran untuk terus membina hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat, guna menciptakan ketahanan wilayah yang tangguh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar