Elitnesia.id|Bireuen – Wujud nyata kepedulian terhadap ketahanan pangan, Babinsa Koramil 08/Gandapura Kodim 0111/Bireuen, Serda Muhammad Sueko, turun langsung ke sawah membantu petani mencabuti gulma (rumput liar) yang mengganggu pertumbuhan padi milik Pak Amir di Desa Monkelayu, Kecamatan Gandapura, Kabupaten Bireuen. Sabtu (12/04/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan tanaman padi dapat tumbuh dengan baik dan memperoleh hasil panen yang maksimal. Gulma yang tumbuh di sekitar tanaman padi kerap menjadi penghambat penyerapan nutrisi, sehingga harus dibersihkan secara rutin.
Serda Muhammad Sueko mengatakan, “Ini adalah bentuk dukungan kami kepada petani di wilayah binaan. Membersihkan gulma sangat penting agar padi bisa tumbuh subur tanpa gangguan, sehingga hasil panennya nanti lebih baik.”
Pak Amir, selaku pemilik sawah, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan Babinsa yang selalu hadir mendampingi para petani, baik dalam penyuluhan maupun aksi nyata di lapangan.
Kegiatan ini menjadi bagian dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung program swasembada pangan nasional.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar