Elitnesia.id|Bireuen – Dalam upaya menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan kepedulian terhadap lingkungan sejak dini, Serda Yusaini. M, Babinsa Posramil Peulimbang Kodim 0111/Bireuen, melaksanakan kegiatan edukatif bersama para siswa SMAN 1 Peulimbang yang terletak di Desa Seuneubok Plimbang, Kecamatan Peulimbang, Kabupaten Bireuen. Selasa (22/04/2025).
Pada kesempatan tersebut, Babinsa mengajak para siswa untuk bersama-sama membersihkan sampah yang berserakan di sekitar lingkungan sekolah, khususnya di sisi bangunan ruang kelas. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk ajakan langsung untuk lebih peduli terhadap kebersihan serta sebagai upaya pembinaan karakter generasi muda.
“Kedisiplinan dan kepedulian terhadap kebersihan harus dimulai dari hal-hal kecil, seperti menjaga kebersihan di sekitar tempat belajar. Ini juga bagian dari upaya menumbuhkan rasa tanggung jawab siswa terhadap lingkungan,” ujar Serda Yusaini. M.
Selain membersihkan lingkungan, Babinsa juga memberikan imbauan agar para siswa selalu menjaga etika, tertib dalam belajar, serta tidak mudah terpengaruh oleh pergaulan negatif yang dapat merusak masa depan.
Kegiatan ini disambut baik oleh pihak sekolah dan para siswa, yang tampak antusias mengikuti kegiatan gotong royong dan menerima arahan dari Babinsa.
Melalui pendekatan yang humanis dan edukatif seperti ini, diharapkan dapat memperkuat sinergi antara TNI dan dunia pendidikan dalam mencetak generasi muda yang berkarakter, disiplin, dan peduli terhadap lingkungan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar