![]() |
Peserta pelatihan peningkatan kapasitas aparatur dan lembaga Gampong Meunasah Asan, Kecamatan Simpang Mamplam, Kabupaten Bireuen, berfoto bersama usai kegiatan, Kamis (24/4/2025). |
Elitnesia.id|Bireuen ,— Kejaksaan Negeri Bireuen menggelar sosialisasi antikorupsi kepada aparatur Gampong Meunasah Asan, Kecamatan Simpang Mamplam, Kabupaten Bireuen, Kamis (24/4/2025). Kegiatan itu merupakan bagian dari pelatihan peningkatan kapasitas aparatur dan lembaga gampong.
Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Bireuen, Siara Nedy, hadir sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut. Ia menekankan pentingnya pencegahan sejak dini dalam pengelolaan dana desa guna menghindari penyimpangan dan tindak pidana korupsi di tingkat gampong.
“Langkah preventif lebih penting daripada represif. Aparatur gampong harus memahami aturan dan menjaga akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa,” ujar Siara.
Pelatihan ini turut dihadiri Kepala Bidang Pemerintahan Kemukiman dan Gampong Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong, Perempuan dan Keluarga Berencana Kabupaten Bireuen, Juliadi, serta Camat Simpang Mamplam, Hendry Maulana.
Sinergi lintas sektor itu diharapkan mampu memperkuat tata kelola pemerintahan gampong yang bersih dan transparan. “Dengan pembekalan ini, aparatur gampong bisa menjalankan tugasnya secara profesional dan bertanggung jawab,” kata Juliadi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memperkuat kapasitas aparatur desa dalam menciptakan pemerintahan lokal yang bebas dari praktik korupsi.
Sumber : Siara pers Kejari Bireuen
Editor : Ipul pedank laut
Tidak ada komentar:
Posting Komentar